Documen

Gemalampung.com|Menulis Akurat Dan Terpercaya

Tulang Bawang – Kepolisian Resor (Polres) Tulang Bawang bekerjasama dengan Pemda Kabupaten Tulang Bawang menggelar pasar murah, pada Kamis (7/6) sekira pukul 16.00 WIB di Lapangan Mapolres setempat.

Kapolres Tulang Bawang AKBP Raswanto Hadiwibowo, SIK, M.Si mengatakan, ada sebanyak 1.500 paket sembako yang telah disiapkan dalam pelaksanaan pasar murah ini.

Documen

“Warga masyarakat yang kurang mampu, datang langsung ke lapangan Mapolres Tulang Bawang, lalu membeli kupon seharga Rp. 73.500,- yang nantinya akan ditukarkan dengan paket sembako. Adapun isi dalam satu paket sembako terdiri dari beras 5 kg, gula pasir 1 kg, minyak goreng 1 liter, susu kental manis 1 kaleng dan sirup marjan 1 botol,” papar AKBP Raswanto.

Baca Juga :  Dana Desa 2019 Tahap II Pekon Way Ngeson Direalisasikan Pada Pembangunan Jalan

Lanjutnya, pelaksanaan pasar murah yang diadakan di Polres ini, merupakan titik ke tiga yang dilaksanakan oleh Dinas Pasar Kabupaten Tulang Bawang, tujuannya agar masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Menggala Timur, Kabupaten Tulang Bawang dapat merasakan program dari Bupati Tulang Bawang.

“Pasar murah ini merupakan wujud nyata dari Polres Tulang Bawang bersama Pemda, untuk berbagi dengan masyarakat yang ada di Kabupaten Tulang Bawang selama bulan suci ramadhan 1439 H,” terang AKBP Raswanto.

Baca Juga :  Tim Inovasi Kabupaten Pringsewu gelar Rapat Koordinasi Program Inovasi Desa

Tampak hadir dalam acara ini, Kapolres Tulang Bawang, Bupati Tulang Bawang Hj. Winarti, SE, MH, Wakapolres Kompol Djoni Aripin, S.Sos, MM, PJU Polres Tulang Bawang, Kepala Dinas Pasar Firmansyah dan Pejabat Tinggi Pratama yang ada di Pemkab Tulang Bawang. (Rls)

 2,970 total views,  4 views today

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here