BREAKING

Kamis, April 25, 2024
BERITA TERKINIDaerahLAMPUNGPesisir Barat

Bupati Pesibar Himbau Masyarakat Selalu Gunakan Masker, Tetapi Tak Ada Satupun Bantuan dari Pemda

Gemalampung.com | Fakta,Akurat Dan Terpercaya
PESISIR BARAT | Bupati Pesisir Barat Dr. Drs. Agus Istiqlal S.H.,M.H., menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk selalu memakai masker guna pencengahan Virus Corona (Covid- 19), Senin (06/04/2020).
Namun hal itu tidak sesuai bahkan menuai kontraversi di kalangan masyarakat khususnya di Pesisir Barat, himbauan Bupati untuk selalu memakai masker akan tetapi sudahkah pemda setempat menyiapkan bantuan masker untuk masyarakat, baik bantuan atau pasokan di toko dan pasar.
Tampak di toko-toko yang biasa menjual masker, walaupun ada tetapi harga jual yang sangat mahal. Bahkan Itu tidak sesuai dengan himbauan Bupati Pesisir Barat dengan ajakan selalu memakai masker untuk pencegahan penyebaran Covid 19.
Kepala Dinas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Pesisir Barat, Saifullah, saat dikonfirmasi melalui sambungan Handphone (Hp), mengatakan bahwa belum ada anggaran yang jelas terkait pengadaan masker, baik bantuan untuk masyarakat ataupun pemerintahan daerah (Pemda), Ironisnya BNPB berdalih Dinas kesehatan yang biasa melakukan pembelian masker yang dimaksud.
“Pemda belum ada anggaran untuk pengadaan masker, yang jelas Dinas Kesehatan biasanya untuk pembelian masker, kalau dinas hanya kebijakan masing-masing untuk mengadakannya,” kata Saifullah.
Lanjutnya, “Kalaupun ada perintah dari Pemda Pesisir Barat untuk menunjuk langsung BNPB yang membeli masker ataupun pengadaan masker kita siap,” ujar Kadis BNPB, Saifullah.
Disisi lain Kadis Kesehatan Tedi Zadmiko, saat dikonfirmasi lewat sambungan telepon belum bisa memberikan tanggapan terkait hal tersebut, bahkan melalui pesan singkat Wattshapp pun tidak ada jawaban.
Penulis : (Riswanto)

Loading

Bagaimana tanggapan anda?

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *