BREAKING

Sabtu, April 20, 2024
BERITA TERKINIDaerahLAMPUNGWaykanan

Bupati Way Kanan Paparkan Sektor Perkebunan Tebu saat Terima Kunker Bupati Bangka

Gemalampung.com | Fakta, Akurat Dan Terpercaya

WAY KANAN | Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya, menyambut kunjungan kerja (kunker) Bupati Kabupaten Bangka Mulkan beserta jajarannya, Selasa (15/12/2020) di rumah dinas bupati.

Dalam kesempatan tersebut, Adipati didampingi Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kussarwono, beserta para kepala OPD kabupaten setempat.

Dalam sambutanya , Adipati mengucapkan selamat datang kepada Bupati Bangka dan jajarannya ke Kabupaten Way Kanan.

“Mudah-mudahan melalui silaturahmi kita pada hari ini akan menambah pemahaman kita khususnya sektor perkebunan tebu dalam rangka pengembangan perkebunan tersebut baik di Kabupaten Bangka maupun di Kabupaten Way Kanan,” kata Adipati.

Baca Juga :  INSPEKTORAT TANGGAMUS SEGERA PANGGIL SEKDES SUKABANJAR

Selain itu, ia juga menjelaskan secara singkat tentang Kabupaten Way Kanan yang merupakan salah satu dari 15 Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung, yang dibentuk berdasarkan Undang Undang No.12 Tahun 1999 tanggal 20 April 1999.

“Way Kanan memiliki letak yang sangat strategis berada di Jalur Lintas Tengah Sumatera, didukung dengan keberadaan Bandara Gatot Subroto, jalur kereta api, disebelah timur berpotensi berkembang sebagai kawasan pertumbuhan baru dengan memanfaatkan keberadaan jalur tol trans Sumatera,” paparnya.

Baca Juga :  CV ABDI KARYA PRATAMA Terkesan Abaikan Dinas PUPR

Khusus pada Sentra Perkebunan Tebu, lanjut dia, terdapat di 5 Kecamatan, yaitu Kecamatan Negara Batin, Negeri Besar, Pakuan Ratu, Bahuga dan Blambangan Umpu dengan Total Luas 20.971,3 Hektar.

“Adapun bantuan pemerintah dalam rangka meningkatkan produktivitas gula di Kabupaten Way Kanan dalam bentuk program dan kegiatan intensifikasi maupun ekstensifikasi tanaman tebu berupa pengadaan alsintan, pupuk, obat-obatan, dan perluasan lahan baru,” ungkapnya.

Penulis : (Yudi)

Loading

Bagaimana tanggapan anda?

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *