Tulang Bawang Barat

Kec. Tulang Bawang Tengah, Kab. Tulang Bawang Barat Tentukan Arah Pembangunan 2018 Melalui Musrenbang

 Gemalampung.com | 

Tulang Bawang Barat – Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat melakukan musrenbang tingkat kecamatan, kali ini acara tersebut di lakukan di Kecamatan Tulang Bawang Tengah Kabupaten Tubaba, Rabu 14/2/18.

Di selah musrenbang, yang bertemakan pembangunan yang berkualitas untuk Tuba Barat maju, sejahtera dan berdaya saing, Syakib Arsalan Asisten ll Bidang Perekonomian  yang mewakili Bupati Tubaba H.Umar Ahmad,SP mempersilahkan bagi yang hadir untuk mempertanyakan/ tanya jawab tentang tema pembangunan yang ada di Tubaba.

Menangapi hal tersebut ibu Khoirul Ana asal Tiyuh Tunas Asri, Tidak mau menyia-nyiakan hal tersebut ia langsung menanyakan tentang program pembangunan yang ada di kabupaten Tubaba yang menurutnya tidak sesuai harapan masyarakat terkait kualitasnya.

Baca Juga :  2018 Tiuh Lesung Bakti Jaya, Utamakan Pembangunan Fisik. 

“iya saya ini kalau memperhatikan orang mengerjakan proyek jalan itu kok aspal nya cuman sedikit, cuman di siram crit-crit aja

apakah itu emang peraturanya dari sana apa emang udah di buat-buat, “ungkapnya Khoirul Ana di hadapan Asistant ll Syakib Arsahlan.

Masih kata Khoirul, “Dan juga kalau aspalnya seperti itu cuman sedikit apakah kualitasnya akan bertahan lama, sudah banyak jalan yang rusak karna kualitas yang kurang maksimal, jadi harapan kami  pembangunan yang kualitasnya bagus dan maksimal itu lah yang kami inginkan, “Harapnya.

Menangapi hal yang di sampaikan oleh ibu Khoirul Anwar tersebut, kepala bidang (KABID) Bina Marga PUPR Tubaba Baharudin menangapi,

Baca Juga :  Bupati Umar Ahmad Sambut Kedatangan Wakil Bupati Sarolangun ke Tubaba

“Rusaknya proyek tersebut terdapat dua hal, yang pertama kondisi alam dan yang ke dua kondisi oleh manusia, kami dari dinas pu akan maksimal untuk meningkatkan kualitas pembangunan yang ada di tubaba ini maka dari itu kita sama-sama menjaga dan mengawasi apa pembangunan yang ada saat ini, “ungkap kabid bina marga tersebut.

Masih kata Bahar, “Kemudikan untuk pembangunannya, itu yang mengerjakannya adalah orang ke tiga, maka dari itu kami khususnyanya dari dinas PU akan maksimal untuk mengawasi  proyek-proyek yang sedang berjalan yang ada di kabupaten Tubaba saat ini, “Ujarnya”.**(Sdn)

Loading

Bagaimana tanggapan anda?

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *