Gemalampung.com | Fakta, Akurat Dan Terpercaya

WAY KANAN | Sekretaris Daerah Kabupaten Way Kanan, Saipul, menghadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Rektor Institute Teknologi Sumatera Secara Virtual, Jum’at (02/07/2021).

Pada Acara tersebut Prof. Dr. Ing. Drs. Ir. Mitra Djamal, IPU, resmi dilantik sebagai Rektor Institut Teknologi Sumatera (Itera) oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nadiem Anwar Makarim, BA., MBA. meneruskan masa jabatan rektor sebelumnya, almarhum Prof. Ir. Ofyar Z Tamin, M.Sc., Ph.D., IPU.

Nadiem Makarim dalam sambutannya, menekankan bahwa Rektor Itera, bersama Rektor Universitas Halu Oleo, Sulawesi Tenggara dan Direktur Politeknik Negeri Fakfak, dapat terus mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) guna mewujudkan lingkungan belajar yang mendorong anak-anak berfikir kritis dan kreatif serta menumbuhkan karakter pembelajar yang tangguh

Baca Juga :  Memperingati HUT Pramuka Ke-58 Tahun Adakan Kemah"Masyarakat Dente Teladas Merasa Terbantu

“Sebagai pemimpin perguruan tinggi kami harapkan bapak dapat terus mengembangkan iklim pendidikan tinggi yang memacu kreativitas dan inovasi di lembaga yang dipimpin,” ucap Nadiem

Nadiem menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya dan ucapan terima kasih kepada almarhum Ofyar Z Tamin rektor Itera periode 2018-2021 atas dedikasi yang diberikan hingga akhir hayatnya.

“Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberi tempat terbaik kepada almarhum,” tambahnya.

Baca Juga :  Lagi-lagi Jebol Saluran Irigasi Way Tebu, Komisi IV DPRD Provinsi Lampung akan Sidak Langsung ke Lokasi Proyek

Sementara itu, Rektor Itera Mitra Djamal dalam pidato perdananya menyampaikan terima kasih atas amanah yang diberikan Mendikbud-Ristek kepada dirinya untuk melanjutkan kepemimpinan Itera.

“Ini adalah amanah yang berat karena saya sudah berjanji kepada bangsa dan negara, semoga Allah SWT bersama saya dalam menjalankannya,” ucap Djamal.

Editor : (Redaksi)

 388 total views,  2 views today

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here