BERITA TERKINIDaerahLAMPUNGPesisir Barat

Wabup Pesisir Barat Pimpin Upacara Bulanan Tahun 2020

Gemalampung.com | Fakta,Akurat Dan Terpercaya
PESISIR BARAT | Wakil Bupati Pesisir Barat Erlina,SP.,MH. Menjadi Inspektur Upacara Paripurna Bulanan Tahun 2020, Dilapangan Merdeka Labuhan Jukung, Kecamatan Pesisir Tengah. Senin (17/02/2020).
Turut hadir Kapolsek Pesisir Tengah, Perwira Penghubung Kodim 0422, Perwakilan dari Kejaksaan, Staf Ahli, Asisten dan Kepala OPD Se-kabupaten Pesisir Barat dan Para Peserta Upacara.
Dalam sambutan yang Wakil Bupati Pesisir Barat menyampaikan rasa syukur alhamdulillah pada tanggal 7 Februari 2020, minggu lalu Bandara Muhammad Taufik Kiemas sudah mulai beroperasi.
“Saya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat serta turut mendukung kemajuan penerbangan kita,” ucap Erlina.
Masih dikatakan Erlina, “Penerbangan ini merupakan strategi kita untuk mempermudah sisi investasi serta upaya dalam memperkenalkan Kabupaten Pesisir Barat terutama pada sektor pariwisata. meskipun hanya bisa melayani 3 hari penerbangan dalam seminggu, saya berharap penerbangan wings air ini dapat beroperasi dengan lancar, aman dan mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan seluruh pejabat di kabupaten pesisir barat yang akan melaksanakan dinas luar,” lanjutnya.
“Saya juga menghimbau kepada seluruh jajaran pegawai Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat kiranya dapat memanfaatkan transportasi udara ini dengan sebaik mungkin.pada awal bulan maret nanti, Kabupaten Pesisir Barat akan mengadakan kegiatan MTQ tingkat Kabupaten,” tambahnya.
Kegiatan MTQ ini sudah tidak asing lagi bagi masyarakat dan umat islam di Kabupaten Pesisir Barat karena MTQ merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun dari tingkat Kecamatan, Kabupaten hingga Nasional dan Internasional tentunya pelaksanaan musabaqah ini tidak hanya sekedar bermakna sebagai syiar islam saja, tetapi lebih jauh diharapkan menjadi barometer untuk mengukur hasil atau out come dari kegiatan pembelajaran al-qur’an yang berlangsung dimasyarakat yang tersebar di Kabupaten Pesisir Barat.
Sehubung akan dilaksanakan kegiatan tersebut, saya mengajak seluruh ASN, serta para Stakeholder di Kabupaten Pesisir Barat untuk bersama-sama mensukseskan kegiatan.
Penulis : (Riswanto)

Loading

Bagaimana tanggapan anda?

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *