Bupati Pesibar Hadiri Penyambutan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung

BERITA TERKINI LAMPUNG Pesisir Barat

[su_animate][su_animate][su_label type=”important”]Gemalampung.com | Fakta,Akurat Dan Terpercaya[/su_label][/su_animate]

PESISIR BARAT | Penyambutan Kedatangan Rombongan Gubernur Ir. H. Arinal Djunaidi dan Wakil Gubernur Hj. Chusnunia Chalim, M.Si., M.Kn., Ph.D Bandar Lampung, Kamis (13/6/2019).

Bupati pesisir barat Dr. Drs. H. Agus Istiqlal, SH.,MH Menghadiri Serangkaian Acara Penyambutan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung, di dampingi oleh beberapa Pejabat Tinggi Pratama dilingkungan Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pesisir Barat Tedi Zadmiko, SKM.,MM. Menginformasikan Rombongan Gubernur di Mahan Agung disambut oleh Fokorpimda Provinsi Lampung, Pj. Sekretaris Daerah, Pejabat Eselon II Pemprov. Lampung, Tokoh Adat Marga Balak, Tokoh Adat Way Kanan diiringi Tabuhan Talo Balak dan Pepancur/Pantun menerima dan dilanjutkan dengan Laporan dari Kasat Pol. PP dengan formasi jajar kehormatan.

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Ir. H. Arinal Djunaidi menyampaikan ungkapan rasa haru dan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Lampung, Tokoh Adat dan Tokoh Agama atas segala persiapan penyambutannya dalam mengemban amanah sebagai orang nomer satu di Lampung yang kaya akan potensi dan merupakan provinsi strategis.

Dalam kesempatan yang sama, Gubernur menyampaikan akan berupaya membangkitkan tokoh-tokoh adat, tokoh-tokoh masyarakat karna ini tidak bisa lepas dari masyarakat didesa maupun masyarakat di perantauan, dan bersatu dengan Pemerintah Di Provinsi Lampung dan akan berupaya memperkecil tingkat korupsi di Provinsi Lampung.(Riswanto)

Tinggalkan Balasan