SD NEGERI 2 UMBUL BUAH KOTIM MENDAPAT PRESTASI JUARA 3 LOMBA RENANG O2SN TINGKAT KABUPATEN TANGGAMUS.

BERITA TERKINI LAMPUNG Tanggamus

[su_animate][su_animate][su_label type=”important”]Gemalampung.com | Fakta,Akurat Dan Terpercaya[/su_label][/su_animate]

TANGGAMUS | Olimpyade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Kabupaten yang diselenggarakan di SD Negeri 1 Kuripan Kecamatan Kota Agung beberapa waktu yang lalu, menjadi suatu kebanggaan bagi sekolah SDN 2 Umbul Buah Kotim, dimana Rohman siswa kelas 4 menoleh prestasi pada lomba renang O2SN tingkat Kabupaten keluar sebagai juara 3.

Penyerahan Piala langsung dilakukan oleh Kepala Sekolah Ariyanto Prisnuwati, Spd.,SD., dan didampingi oleh Dewan Guru SDN 2 Umbul Buah, Jumat (21/6/2019).

Menurut Wali Murid yang rumahnya berdekatan dengan Sang Juara Renang, memang selama ini Rohman, siswa kenaikan kelas 5 ini hobi dan gemar berlatih renang di mata air Way Sumpuk.

” Memang saya tahu Rohman itu pagi-pagi sekali udah ke Way Sumpuk latihan renang sekaligus mandi sebelum pergi ke sekolah,” ujarnya.

Harapan Kepala SDN 2 Umbul Buah yang diwakili oleh Guru Olah Raga, Haryoto, S.pd., mengatakan, agar Rohman lebih giat lagi belajar dan berlatih supaya tetap berprestasi dan menjadi kebanggaan sekolah, guru dan wali murid itu sendiri.

“Kami berharap supaya kedepannya Rohman lebih giat lagi dan terus berlatih agar kedepannya ia tetap berprestasi dan suatu kebanggan kami, guru dan wali murid,”ungkapnya.(Rodial)

Tinggalkan Balasan