[su_animate][su_label type=”important”]Gemalampung.com | Fakta,Akurat Dan Terpercaya[/su_label][/su_animate]
MESUJI | Sertu Yohanes, Bintara Pembina Desa (Babinsa), Desa Sidang Makmur, Kecamatan Rawajitu Utara, Kabupaten Mesuji, melaksanakan kunjungan ke rumah Bapak Andre RT. 02 RK. 04, Desa Sidang Makmur Kamis, (11/04/2019).
Kepada wartawan, Sertu Yohanes mengatakan, jika kedekatan dengan semua lapisan masyarakat di wilayah binaan, adalah cermin ke berhasilan tugas seorang Babinsa.
Yohanes juga mengatakan bahwa dirinya dilahirkan di Desa, sehingga dalam bergaul dengan semua lapisan masyarakat yang ada di Desa di wilayah binaannya tidak ada kendala.
“Tuntutan dari Satuan Atas menjadi seorang Babinsa harus baik- baik dengan Masyarakat. Karena kalau kita bertindak yang menyakiti masyarakat, tentu kehadiran kita tidak akan diterima oleh mereka. Saya bersyukur sampai dengan hari ini, kami tetap rukun dan dekat dengan seluruh lapisan masyarakat,” pungkas Yohanes.(Randi)