BREAKING

Rabu, Juli 24, 2024
BERITA TERKINILAMPUNGMetro

DWP Metro Melaksanakan Lomba Paduan Suara Dalam Rangka HUT ke-XX Dharma Wanita Persatuan

Gemalampung.com | Fakta,Akurat Dan Terpercaya
METRO | Kota Metro melalui Dharma Wanita Persatuan (DWP) melaksanakan Lomba Paduan Suara dalam rangka HUT ke-XX Dharma Wanita Persatuan, di Wisma Haji Al-Khairiyah, Selasa (03/12/19).
Ketua Panitia Ac Yuliwati Bangkit dalam laporannya menyampaikan maksud dan tujuan diadakannya pelaksanaan Lomba Paduan Suara, agar lebih memasyarakatkan lagu Hymne Dharma Wanita Persatuan, Mars Dharma Wanita Persatuan, serta Lagu Metro Membangun.
Heriyati Achmad Pairin selaku Penasehat DWP Kota Metro yang sekaligus membuka secara resmi acara lomba paduan suara mengatakan bahwa pada tanggal 07 Desember 2019 mendatang DWP genap berusia 20 tahun. Anggota DWP sudah selayaknya merasa bersyukur karena organisasi DWP tetap diakui keberadaannya.
“Saya sangat menyambut baik dengan diadakannya Lomba Paduan Suara antar Unsur Pelaksana se-Kota Metro. Lewat syair Lagu Hymne dan Mars DWP, kita bisa lebih baik dan lebih mantap dalam melaksanakan program-program yang akan datang sesuai dengan visi dan misi DWP juga untuk menambah wawasan dan meningkatkan kemampuan kita untuk melayani anggotanya serta mencerdaskan anggota khususnya kaum perempuan pada umumnya,” ujar Heriyati.
“Tambahnya, kepada dewan juri, saya berharap dalam penilaian lomba ini betul-betul sesuai dengan keadaan dan kemampuan peserta. Dan kepada peserta yang menjadi pemenang saya mengucapkan selamat dan bagi yang belum berhasil semoga bisa menerima. Semoga di lain kesempatan bisa mendapatkan juara. Karena dalam perlombaan pasti ada yang menang dan kalah,” tegasnya.
Turut hadir Penasehat DWP Kota Metro, Ketua dan Pengurus DWP Kota Metro, Ketua Unsur Pelaksana DWP se-Kota Metro, Dewan Juri dan Peserta Lomba Paduan Suara.
Penulis : (Anton)

Loading

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *