BREAKING

Rabu, Juli 24, 2024
ADVERTORIALKota Metro

Peringatan HUT RI ke 78, Kelurahan Yosomulyo Gelar Jalan Sehat

Ratusan warga tampak antusias mengikuti karnaval dan jalan sehat dalam rangka Gebyar HUT Republik Indonesia Ke-78 di Lapangan Amor, Kelurahan Yosomulyo, Kecamatan Metro Pusat, Minggu (20/08/2023).

Adapun peserta karnaval menggunakan kostum dan kendaraan pawai yang dibuat semenarik mungkin sebagai salah satu persayaratan untuk memenangkan lomba tersebut dan juga telah dilaksanakan beberapa lomba yang telah dinilai seperti lomba layang-layang, lomba mewarnai, dan lomba menghias tumpeng.

Lurah Yosomulyo Eko Triono mengucapkan rasa syukur dan terima kasih nya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan pada hari ini.

Baca Juga :  Bupati Winarti Bertindak Sebagai Inspektur Upacara HUT Kabupaten:Pahami Hak dan Kewajiban

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Metro dan masyarakat atas kontribusinya,serta beberapa UMKM yang telah mendonasikan sebagian rizkinya demi terlaksananya kegiatan ini,” ucapnya.

Dirinya juga berharap dengan Gebyar HUT RI ke 78 ini menjadikan salah satu bukti nyata bahwa kita diamanahi oleh pewaris bangsa ini bukan untuk berperang melawan penjajah tetapi dituntut untuk mengisi kemerdekaan yang sudah diperjuangkan di tahun 1945 dengan kerja nyata dengan mewujudkan pembangunan yang nyata.

Baca Juga :  DPO Kasus Curat Berhasil Dibekuk Tim Tekab 308 Presisi Polres Metro

Kemudian, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Juni Kuswati membuka secara resmi karnaval dan berharap dari kegiatan ini hubungan antar masyarakat semakin erat.

“Melalui peringatan HUT RI ini kami mengajak komponen masyarakat untuk menjaga kebersamaan kekeluargaan dan gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat sebagai wujud persatuan dan kesatuan bangsa,” tutur Juni. (Adv)

Loading

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *