BREAKING

Rabu, Juli 24, 2024
BERITA TERKINILAMPUNGPringsewu

WABUP PRINGSEWU BUKA OPEN TOURNAMENT FUTSAL SERTA RESMIKAN PAUD PEKON TRI TUNGGAL MULYO

Gemalampung.com | Fakta,Akurat Dan Terpercaya

PRINGSEWU | Wabup Pringsewu Dr.H.Fauzi, S.E., M.Kom., Akt., C.A., C.M.A. membuka Open Tournament Futsal Karang Taruna Cup I di Pekon Tritunggalmulya, Kecamatan Adiluwih, Senin (5/8). Tournament yang diikuti 81 klub ini digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-74 Republik Indonesia.

Selain futsal, juga digelar berbagai lomba, baik untuk dewasa maupun anak-anak, termasuk untuk ibu-ibu berupa lomba tumpeng dan jajanan tradisional.

Baca Juga :  Sandiaga Uno Akan Hadir di Festival Pahawang Culture 2022

Wabup Pringsewu dalam sambutannya mengaku bangga dengan penyelenggaraan kegiatan tersebut, sebagai salah satu wujud partisipasi masyarakat dalam rangka turut memeriahkan peringatan HUT kemerdekaan ke-74 RI.

“Banyaknya masyarakat yang berkumpul bersama dengan suasana kegembiraan di acara pembukaan ini juga merupakan bukti bahwa masyarakat sini selama ini terlayani dengan baik. Dan juga sebagai wujud rasa syukur kita kepada Allah SWT atas kemerdekaan negara kita,” ujarnya.

Baca Juga :  Pemkab Pesibar Putuskan Kontrak Dengan PT.Mahligai Indo Coco Fiber Berdampak Sekitar 200-an Warga Harus Kehilangan Pekerjaan

Pada kesempatan tersebut, Wabup Pringsewu didampingi sejumlah pejabat pemkab, camat, para kapekon beserta babinsa dan bhabinkamtibmas juga meresmikan gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Mulya Asri pekon setempat yang bersumber dari Dana Desa, serta peresmian nama Jalan Soekirno Pekon Tritunggalmulya. Pemberian nama tersebut sebagai bentuk penghargaan atas jasa-jasa mantan kepala pekon tersebut terhadap pembangunan di Pekon Tritunggalmulya. (*rls/red)

Loading

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *